Rambut anak saya yang berusia 2 tahun tidak kunjung lebat

Assalamu’alaikum dokter …

Rambut anak saya yang berusia 2 tahun tidak kunjung lebat, masih botak. Sudah saya olesi minyak cem-ceman, hair lotion ataupun aloe vera. Dan juga sama papanya rajin dicukur yang kata orang agar segera tumbuh lebat. Namun hingga kini belum kunjung lebat juga. Normalkah hal demikian, dok?

Putik – Sumenep        

Jawab:

Wa’alaikumussalam wa rahmatullahi wabarakatuh.

Pertumbuhan rambut sangat dipengaruhi faktor genetika. Artinya kalau orang tua mempunyai rambut tipis, maka kemungkinan anak mengalami hal yang sama. Selain perawatan rambut dan kulit kepala, sebaiknya asupan nutrisi yang seimbang juga harus diperhatikan. Makanan harus mengandung cukup protein, lemak dan vitamin serta zat-zat mikronutrien seperti Zinc.

Tidak perlu terlalu dikhawatirkan tentang pertumbuhan rambut anak ibu. Kalau sudah digundul berkali-kali artinya sebenarnya rambutnya tumbuh. Diobservasi saja dan terus lakukan perawatan rambut dan kulit kepala sambil memperbanyak asupan makanan yang mengandung Zinc.

dr.-Dini-Adityarini,-SpA

Narasumber

Dini Adityarini, SpA

Dokter Spesialis Anak
RSIA Kendangsari Merr
Surabaya

START TYPING AND PRESS ENTER TO SEARCH